banner 728x250

Bantuan Frederick Edwin Dapat Apresiasi dari Korban Banjir di Kubar

Ridho R
banner 120x600

Kutai Barat – Korban banjir di Kecamatan Tering dan Long Iram Kabupaten Kutai Barat (Kubar) mengapresiasi gerak cepat yang di lakukan oleh Bacalon Bupati, Frederick Edwin Thomas.

Pasalnya, tak perlu waktu lama, Putra bungsu mantan Bupati Kubar, Ismail Thomas itu langsung menyalurkan 23 Ton beras.

Bahkan dinilai tepat sasaran, karena melalui anggota Orsos Taruna Gardha Mandiri (TGM) dan Putri Ringeng, langsung menyambangi warga terdampak banjir pada sejumlah Kampung Pesisir di dua Kecamatan tersebut.

“Akibat banjir ini ada puluhan rumah yang terendam, bahkan aktivitas warga sangat terganggu. Terima kasih atas perhatian Pak Edwin, sudah bergerak cepat memberikan bantuan kepada kami,” kata Murtini, Warga Kampung Long Iram Seberang kepada Haluan Indonesia, Rabu (22/5/2024).

Apresiasi juga di sampaikan Ari, warga Kampung Kelian Luar yang menilai bantuan tersebut sangat meringankan beban warga memang membutuhkan.

“Terima kasih Pak Frederick Edwin, bantuan yang diberikan ini sangat berarti bagi kami, khususnya warga yang terdampak langsung,” katanya.

Sementara itu, Ketua TGM Kecamatan Long Iram, Sri Wahdal, yang turut langsung menyalurkan bantuan bersama TGM dan Putri Ringeeng Kubar menyebutkan, dari 11 Kampung di wilayah itu, ada 10 Kampung yang terdampak banjir.

Yakni Kampung Long Daliq, Anah, Long Iram Bayan, Long Iram Ilir. Kemudian Long Iram Kota, Muara Leban, Ujoh Halang, Long Iram Seberang, Kelian Luar dan Kampung Keliwai. Kecuali Kampung Sukomulyo.

“Ada 7,5 ton beras bantuan bapak Frederick Edwin yang di salurkan oleh TGM dan Putri Ringeeng Kubar di Kecamatan Long Iram. Kemudian itu kami serahkan lagi untuk disalurkan melalui Tim TGM Kampung masing-masing kepada warga yang terdampak banjir,” ucapnya

Dalam kesempatan yang sama, Ketua TGM Kutai Barat, Alsiyus menjelaskan, secara keseluruhan di Kecamatan Tering dan Long Iram ada 23 Ton Beras yang di salurkan. Masing-masing di Kecamatan Tering 15,5 ton dan di Kecamatan Long Iram 7,5 ton beras.

Ia menjelaskan, pendistribusian beras dibantu oleh tim TGM di setiap kampung, langsung ke rumah-rumah warga yang terdampak banjir.

“Terima kasih untuk semua Ketua TGM Kampung atas kerjasamanya dalam pendistribusian beras kepada warga terdampak bencana banjir, hingga pembagiannya nanti rampung dan tepat sasaran,” ungkap Alsiyus.

Selain beras, ada juga bantuan sembako lain, salah satunya mie instan dalam bentuk paketan, yang di salurkan bersamaan dengan pembagian beras tersebut.

“Terima kasih kepada teman-teman TGM dan Putri Ringeeng yang sudah mengantarkan bantuan dari Bapak Frederick Edwin sehingga bisa tepat sasaran di Kampung-kampung yang warganya terdampak banjir di Kecamatan Tering dan Long Iram,” ucap Alsiyus.

TGM dan Putri Ringeeng lanjut Alsiyus, tentu sangat bangga dan terharu dengan kemurahan hati Frederick Edwin yang dengan sigap, langsung gerak cepat membantu korban banjir di Kutai Barat, seperti yang di lakukan di dua Kecamatan daerah pesisir mahakam tersebut.

Diketahui, bantuan beras Frederick Edwin tersebut didistribusikan menggunakan Kapal Angkutan Barang, sejak tanggal 20 Mei. Mulai dari Kecamatan Tering dan diakhiri di Kecamatan Long Iram, pada tanggal 22 Mei 2024.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *