Penewu Tanjungsari Apresiasi Penghargaan untuk Nelayan dan SAR dalam Penyelamatan di Pantai Drini

Ridho R
banner 120x600

Gunungkidul – Penewu Tanjungsari, Widiyastuti, MM., mengapresiasi penghargaan yang diberikan Polres Gunungkidul kepada nelayan dan tim SAR atas upaya penyelamatan 9 siswa serta pencarian dan evakuasi 4 korban dalam kecelakaan laut siswa SMPN 7 Mojokerto di Pantai Drini. Hal ini disampaikannya di Kantor Kapanewon Tanjungsari, Rabu (05/02/25).

Widiyastuti menilai penghargaan tersebut sebagai bentuk pengakuan atas dedikasi nelayan yang sigap memberikan pertolongan dalam situasi darurat.

“Atas kerelaan dan keikhlasan membantu dalam situasi dan kondisi yang memang sangat dibutuhkan tanpa mengharap apapun, nelayan mampu memberikan pertolongan,” ujarnya.

Ia juga mengimbau masyarakat, baik pengunjung maupun pelaku pariwisata, agar selalu berhati-hati dan mengutamakan keselamatan dengan mematuhi informasi awal yang diberikan oleh SAR maupun Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis).

Lebih lanjut, ia berharap agar sektor pariwisata di Gunungkidul dapat memberikan kenyamanan, kebahagiaan, serta kesejahteraan bagi masyarakat sekitar.

Sementara itu, menanggapi insiden di Pantai Drini pada 28 Januari 2025, Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tengah mengkaji aturan wajib penggunaan jaket pelampung bagi wisatawan yang berkunjung dan berenang di pantai selatan.

Wacana ini muncul sebagai respons atas kecelakaan yang menewaskan 4 siswa SMPN 7 Mojokerto setelah terseret arus rip current. Dengan adanya kebijakan ini, diharapkan risiko kecelakaan laut dapat berkurang sehingga wisatawan bisa menikmati keindahan Pantai Selatan dengan lebih aman. (Mungkas M)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *