Lampung Utara – Peduli akan rusak parahnya jalan poros penghubung desa dan penghubung kecamatan tepat nya di desa Gunung Betuah Kecamatan Abung Barat Kabupaten Lampung Utara,” Jum’at, (09/12/2022).
Bapak Murni selaku Kepala Desa mengajak langsung warganya untuk bergotong royong menimbun lubang jalan menggunakan batu belah serta krokos dengan biaya dari swadaya masyarakat secara suka rela, sering terjadi kecelakaan sebab dalamnya lubang dan licin akibat masuk musim penghujan.
” Keadaan badan jalan saat ini memang rusak parah..sehingga badan jalan sudah tidak lagi kelihatan karena genangan air, udah kayak kolam ikan..itulah makanya saya beserta warga melakukan gotong royong untuk melakukan perbaikan jalan menimbun lubang-lubang menggunakan batu,
” Beli batu belah ini atas sumbangan masyarakat secara suka rela dari masyarakat..
Masih banyak kurang nya memang karna kondisi jalan mulai dari kec. Sungkai barat hingga ke kec Abung barat lubang nya sudah dalam dan parah..”Jelas Kades
Warga masyarakat yang berada di sepanjang jalan poros tersebut sangat berharap agar awal tahun depan 2023 pemerintah dapat segera memperbaiki jalan penghubung kecamatan karena mayoritas penduduk nya adalah petani singkong, sawit, dan jagung.
Di temui di tempat yang sama, Saptari salah satu warga Desa Sinar Harapan kec.sungkai barat menyampaikan
” Memang sudah hampir 10 tahun ini jalan poros penghubung kecamatan belum ada perbaikan dari pemerintah.. sedangkan kondisi jalan sudah rusak sangat parah, sedangkan ini adalah satu-satunya jalur transportasi para petani untuk membawa hasil pertanian mereka ke kota atau keluar untuk di jual,
“mayoritas di kecamatan kami ini adalah petani singkong, sawit, jagung, kopi.. untuk sementara ini hanya mengumpulkan dana swadaya masyarakat guna membeli batu untuk memperbaiki nya, serta tenaga secara suka rela dari warga setempat dan itu sealakadarnya, sebab kasihan para pengguna jalan sering terjadi kecelakaan.” Pukas Saptari
Saptari juga menyampaikan harapannya atas nama masyarakat sinar harapan kecamatan Sungkai barat telah mengirimkan surat permohonan perbaikan jalan langsung ke pemerintahan kabupaten Lampung Utara dan PU propinsi pada bulan Juli lalu,
Dan langsung mendapat respon baik dari wakil bupati Lampung Utara serta akan di perbaiki pada anggaran 2023 di ungkap kan langsung oleh beliau saat kegiatan kunjungan kerja Wakil Bupati Lampura Bapak Ardian Saputra S.H ke dusun 5 desa ketapang, pada Kamis (24/11/2022).lalu.. harapan kami segenap warga semoga benar-benar di realisikan.” Tutupnya