banner 728x250

Seorang Dosen Diduga Aniaya ART dengan Menusuk dan Menyiram Deterjen kewajahnya

Ridho R
banner 120x600

Pematang Siantar – Suatu peristiwa penganiayaan terjadi di Jalan Tondano, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, di rumah salah seorang oknum dosen di universitas di Kota Pematangsiantar, (Rabu 08 Mei 2024).

Siti Maimunah Sinaga, telah melaporkan kejadian yang dialaminya ke Polres Pematangsiantar pada Sabtu 11 Mei 2024.

Dalam laporan resmi dengan Nomor LP 256, Siti M Sinaga mengatakan bahwa pada hari Rabu 8 Mei 2024, sekitar pukul 07.00 WIB, dia menjadi korban kekerasan yang dilakukan oleh majikannya seorang dosen di salah satu universitas Pematang Siantar.

“Ketika saya memberi makan anak majikan (dosen) tiba-tiba membentak dan memukul saya, bahkan menusuk-nusuk wajah saya dan menyiramkan deterjen ke tubuh saya ,” ungkap Siti M Sinaga.

Setelah kejadian ersebut, Siti Maimunah Sinaga diajak majikannya untuk mengantar anaknya ke sekolah, akibat kejadian tersebut, Siti M Sinaga tidak tahan lagi dan memutuskan untuk melarikan diri.

“Saya telah lama menjadi korban di rumah majikan saya, saya tidak bisa berbuat apa-apa karena tidak memiliki uang dan tidak mengenal Kota Siantar dengan baik,” ungkap Siti M Sinaga saat memberikan keterangan di Polres Siantar.(FP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *