Muara Teweh (HI) – Ketua DPRD Kabupaten Barito Utara, Hj. Mery Rukaini, M.IP mengikuti apel peringatan Hari Bela Negara Ke-75 yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Barito Utara, Selasa (19/12/2023).
Apel yang pelaksanaannya secara serentak di seluruh wilayah Indonesia dengan mengusung tema “Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju” dipimpin oleh Pj. Bupati Barito Utara Drs. Muhis.
Pada kesempatan itu Ketua DPRD Kabupaten Barito Utara, Hj. Mery Rukaini mengatakan, melalui apel Hari Bela Negara ke-75 ini diharapkan nantinya dapat menumbuhkan rasa semangat serta kewajiban dalam membela Negara oleh seluruh lapisan masyarakat khusunya masyarakat wilayah Barito Utara.
“Kita harus memiliki rasa Jiwa Bela Negara sebagai Pilar utama yang menjadikan kita tangguh dan cerdas dalam menghadapi berbagai situasi yang tak menentu,” ungkap Hj. Mery.
Dikatakannya juga bahwa, melalui Apel Bela Negara kali ini tak hanya mampu menumbuhkan rasa semangat dalam bela Negara tetapi juga dapat dijadikan sebagai cara untuk memperkuat kita dalam bertanggung jawab dalam menjalankan tugas ataupun pekerjaan sesuai dengan peran dan profesi.
“Mari seluruh komponen Bangsa untuk bersama-sama menunaikan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan peran dan Profesi masing – masing,” pungkas nya.
Hadir pada kegiatan ini, Pj Sekda Barito Utara, Kepala Dinas Instansi Lingkup Pemkab Barito Utara, TNI dan Polri, Barito Utara, Organisasi Kemasyarakatan, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pemuda dan undangan lainnya. (Didimtw)