Way Kanan – Panglima Komando Daerah Militer II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, S.I.P., M.B.A., M.Han., beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) ke Kodim 0427/Way Kanan, Minggu (2/10/2022).
Kunjungan kerja Pangdam, bertujuan untuk dapat mengenal lebih dekat anggota dan keluarga besar yang berada di wilayah Kodam II/SWJ, sekaligus menjalin Sinergitas TNI, Polri dan Pemerintah Daerah.
Tiba di Makodim 0427/Waykanan Pangdam ll/Swj beserta rombongan yang didampingi Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P, disambut langsung Dandim 0427/Waykanan Letkol Inf Charluly Rudi Jatmiko, beserta unsur forkopimda Kabupaten Waykanan.
Dalam arahannya dihadapan Prajurit, PNS dan anggota Persit Pangdam ll/SWJ menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh Forkopimda yang hadir, Dandim dan para anggota atas sambutannya yang sangat luar biasa dan penuh semangat.
Lebih lanjut Pangdam menyampaikan kepada seluruh prajurit, untuk berperan aktif, ” Kita sebagai TNI dalam kegiatan dikewilayahan, berupaya untuk menahan laju inflasi. (inflasi adalah suatu keadaan di mana terjadinya kenaikan beberapa harga-harga barang dan jasa), dalam kondisi ekonomi saat ini, menuntut kita harus bekerja lebih keras “, jelasnya
” Perlu diketahui, beberapa negara sudah mengalami krisis, untuk itu mari kita perkuat barisan, laksanakan dalam bentuk nyata dan berkelanjutan, hal ini sejalan dengan perintah Bapak Kasad di masalah ketahanan pangan, manfaatkan lahan-lahan tidur, program stunting dan manunggal air “, pungkas Pangdam.
Usai memberikan pengarahan, selanjutnya Pangdam ll/SWJ beserta rombongan, akan melaksanakan agenda kegiatan lanjutan yakni mendampingin Bapak Kasad Ke Puslatpur Kodiklat TNI AD yang berada di Baturaja Sematera Selatan. (*)