Safari Ramadan, Gubernur Lampung Salurkan Bantuan di Pesawaran

Ridho R
banner 120x600

Pesawaran – Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal melakukan kunjungan silaturahmi ke Kabupaten Pesawaran dalam rangka Safari Ramadan 1446 H sekaligus tasyakuran pelantikannya sebagai Gubernur Lampung periode 2025-2030. Acara berlangsung di Lamban Agung, Kompleks Rumah Dinas Bupati Pesawaran, Selasa (11/03/25).

Kedatangan Gubernur disambut langsung oleh Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, serta dihadiri Ketua DPRD Provinsi Lampung, Forkopimda, Wakil Bupati Pesawaran, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Pesawaran, camat, kepala desa, serta tokoh agama dan adat.

Dalam kunjungannya, Gubernur menyalurkan berbagai bantuan, antara lain Rp30 juta untuk Masjid Imaduddin, dua unit dryer pengering padi, pupuk organik cair, bantuan usaha ekonomi produktif, 8.000 batang benih kakao, serta 5.000 kg pupuk organik. Sementara Pemkab Pesawaran turut menyerahkan hibah Rp10 juta untuk Masjid Baitul Iman, dua gulung ambal, serta santunan bagi 80 anak yatim dan paket sembako untuk 380 kepala keluarga kaum dhuafa.

Bupati Dendi berharap sinergi antara pemerintah provinsi, kabupaten, dan masyarakat dapat terus terjalin guna mendukung pembangunan di berbagai bidang.

“Kami berharap kerja sama ini semakin kuat agar pembangunan di Pesawaran berjalan optimal,” ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Mirza menegaskan bahwa Safari Ramadan bukan sekadar agenda seremonial, melainkan ajang mempererat silaturahmi dan membangun daerah secara bersama-sama.

“Kabupaten Pesawaran memiliki potensi besar, baik di sektor pariwisata maupun pertanian. Jika kita bersatu, saya yakin Pesawaran akan berkembang pesat,” kata Gubernur.

Ia juga menekankan pentingnya keamanan dan ketertiban demi mendukung investasi di daerah, serta menyinggung program makan bergizi gratis yang akan segera direalisasikan di Pesawaran melalui pembangunan dapur berbasis masyarakat.

Acara ini kemudian ditutup dengan doa bersama dan tausiah. (IPJ Putra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *