Bandarlampung – Dalam rangka peresmian Kantor DPD Poros Ganjaran (PorGan) Lampung menggelar bakti sosial (baksos) berupa sunatan massal, kepedulian pada fakir miskin dan anak anak terlantar, dengan mengusung tema “Terus Melaju Menuju Indonesia Maju”, yang beralamat di Jalan Sisingamangaraja No.70, Gedong Aer, Bandar Lampung, Kamis (05/10/2023).
Ketua Umum PorGan , H. Muslim Sumardiono, SH., MAP mengungkapkan, “Kegiatan ini dalam rangka peresmian kantor DPD PorGan Lampung sekaligus khitanan massal /Bakti sosial yang dilaksanakan bekerjasama dengan DPD PDI Perjuangan Lampung,” ungkapnya.
Ia menjelaskan bahwa Ganjar Pranowo memang layak jadi Presiden karena banyak kelebihan yang ia miliki.
“Dia paling mumpuni, keluarga harmonis, dua kali jadi Gubernur, dua kali jadi anggota Legislatif, sudah berpengalaman dan harus dia lah,” jelasnya.
Muslim melanjutkan bahwa PorGan telah terbentuk sebanyak 22 provinsi, dan kedepan 34 Provinsi di Indonesia akan segera terbentuk.
“Harapan kitakan ada target mikro targeting dan nano targeting, sedikit demi sedikit lama lama menjadi bukit,” pungkasnya.
Ditempat yang sama, Ketua DPD PorGan Lampung, Dedi Sunardi berharap pengurus 15 kabupaten/kota bekerja sesuai DPP PorGan.
“Harapan kami porgan lampung mengharapkan kepada seluruh jajaran di 15 kabupaten/kota bekerja sesuai arahan dari pusat untuk memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden di Pemilu 2024 mendatang,” harapnya.
Terkait sunatan massal, Dedi mengatakan, “Realisasi 50 anak yang mengikuti sunatan massal, yang terdiri dari 38 warga Bandar Lampung, Lampung Selatan 9, sisanya dari Pesawaran dan Lampung Barat ,” katanya.
“Target kita mengharapkan 100 persen untuk pemenangan Ganjar Pranowo sebagai presiden,” tandasnya.
Sementara, Ida Maulida ibu rumah tangga asal Hanura mengucapkan terima kasih atas diadakan sunatan massal ini, selain sunat gratis, anaknya juga mendapat bingkisan berupa tas, buku dan alat alat tulis lainnya
“Saya dapat info sunatan massal dari pengurus PorGan, alhamdulillah anak saya bisa sunat, memang minta sunat anaknya, umur masih 5,5 tahun suami cuma buruh serabutan, saya ucapkan terima kasih untu PorGan Lampung yang telah mengadakan sunatan massal ini,” ucapnya. (Sus)