banner 728x250
Tak Berkategori  

Polres Kubar Ringkus Pencuri di Kampung Gemuhan Asa

Avatar
banner 120x600

Kubar – Kapolres Kutai Barat AKBP Heri Rusyaman melalui Wakapolres Kompol I Gde Darma Suyasa mengatakan bahwa pihaknya berhasil meringkus pria berinisial R (19) pelaku pencurian di Kampung Gemuhan Asa, Kecamatan Barong Tongkok, Selasa (2/5/2023.)

“Tersangka atas nama R, diamankan bersama barang bukti berupa satu unit sepeda motor dan uang senilai Rp.5.350.000 beserta handphone yang diambil oleh pelaku,” ucap Kompol I Gde Darma Suyasa saat press release di Mapolres Kubar, Rabu (3/5/2023).

Dikesempatan yang sama KBO Reskrim lPDA H Agus menjelaskan kronologi kejadian pada Selasa 2 mei 2023 sekira jam 10 Wita korban melakukan pengecekan terhadap uang yang ada di atas lemari, namun diketahui uang tersebut tidak ada. Korban kemudian melaporkan ke Polres Kutai Barat selanjutnya tim Tiger dari Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) segera penyelidikan disekitar TKP termasuk dalam rumah korban.

“Dengan jarak 1 km ada sepeda motor Honda Vario parkir dan didapat informasi dilapangan ada orang yang mencurigakan gerak-geriknya,” jelas IPDA Agus

“Kemudian oleh tim tiger sepeda motor tersebut telah diamankan dimana ada kunci tertinggal disitu terlihat dalam jok motor barang bukti berupa uang dan handphone milik korban.
Selanjutnya tidak lama berselang tim Tiger Satreskrim polres Kubar  berhasil mengamankan 1 orang terduga pelaku dengan inisial R,” sambungnya.

Tersangka R warga Resak akhirnya harus terhenti pada aksinya yang ke 19, sehingga dirinya harus mempertanggungjawabkan perbuatannya.

“Kepada tersangka disangkakan pasal 363 ayat (1)  ke 3E dan 5E KHUP dengan ancaman pidana 7 tahun,” pungkas IPDA Agus.

Adapun alasan pelaku nekat melakukan pencuriannya yang dilakukan seorang diri dan sukses melakukan aksinya di 18 tempat kejadian perkara (TKP) adalah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Selain itu pelaku rencananya untuk membeli narkotika jenis sabu-sabu kemudian juga untuk membayar cicilan sepeda motor.

Tidak lupa Polres Kubar menghimbau jangan pernah lelah dan selalu waspada termasuk menghilangkan adanya peluang karena kejahatan itu muncul apabila bertemunya niat dan kesempatan. (Ricard)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *