banner 728x250
Tak Berkategori  

MW Kahmi Kaltim Gelar Kajian Dampak Pembangunan IKN

Avatar
banner 120x600

Samarinda. Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam Kalimantan Timur (MW Kahmi Kaltim) menggelar diskusi Kajian Tematik Dampak IKN dengan Tema *Model Perhutanan Sosial dan Optimalisasi peran Desa dan Masyarakat sebagai Border Barier Dampak Pembangunan IKN. Kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Amaris Samarinda, Senin, (23/01/2023), pukul 12.00 – 16.00 wita Jalan Dr. Soetomo Samarinda.

Kegiatan ini dihadiri tiga narasumber yaitu : Mukti Ali Azis, S.Hut dari LSM KBCF Kaltim. Imam Widodo, MBA dari Penggiat Sosial Pemberdayaan Desa dan Ir. Azhar Rudiyanto, M.A.P, IPU dari Kepala KPHP Berau Barat.

Kegiatan yang dihadiri para pengurus dan anggota KAHMI di Kaltim seperti Marwan, Rudiansyah, Selamet Said, Varia Fadillah dan Zain Taufik Nurrahman mampu mewarnai diskusi yang di moderatori oleh Bung Gigih.

Menurut Marwan kegiatan diskusi seperti ini sangatlah baik dan harus ditindak lanjuti hingga menjadi action. “Kajian seperti ini sangat baik, apalagi materi yang disampaikan berisikan masukan kepada pemerintah pusat dalam memasuki pembangunan IKN kedepannya” terang Marwan yang baru baru ini dilantik sebagai Ketua Markas Cabang PPM Kukar dan Ketua Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Kukar ini pada Haluan Indonesia. (Var)

Example 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *