Tak Berkategori  

614 Pegawai P3K Lamtim Terima SK dan Angkat Sumpah

Avatar
banner 120x600

Lampung Timur – Untuk tahap dua sebanyak 614 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) Kabupaten Lampung timur menerima Surat keputusan (SK) dan mengangkat Sumpah di Gedung Pusiban, komplek perkantoran,Pemkab Lampung timur. Selasa (27/09/22).

Meskipun hanya duduk di atas lantai tanpa alas serta acara mundur lebih dari 2 jam,ratusan guru tersebut tetap bersabar menunggu sampai akhirnya Sekda Lampung Lampung timur Moch.Yusuf  hadir untuk memandu Sumpah dan secara simbolis menyaksikan penandatanganan SK tersebut.

Alhamdulillah, SK yang kami nanti – nantikan akan kami terima saat ini”, ujar guru P3K

Ditempat yang sama M.Ridwan kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lamtim saat ditemui mwnyampaikan bahwa ini merupakan pembagian SK tahap 2.

tahap pertama 681 SK telah dibagikan sedangkan tahap 2 ini sebanyak 614 SK  Guru P3K akan dibagikan, seyogyanya akan diserahkan oleh bupati Lampung timur, dikarenakan beliau sedang rapat paripurna maka di wakilkan oleh pak Sekda Mochammad Yusuf”,jelas Ridwan.

mereka para P3K akan menerima gaji perbulan terhitung dikeluarkan SK dan saat  mulai melaksanakan tugas”,tambah M.Ridwan.

Diujung acara nampak Bupati Lampung timur Dawam Rahardjo sedikit terburu – buru datang ke lokasi untuk memberikan uacapan Selamat kepada seluruh penerima SK.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *