banner 728x250
Tak Berkategori  

Ketua DPRD Barito Utara Ikuti Pembacaan Ikrar Bersama Kondusif Wilayah Pemilu 2024

Avatar
banner 120x600

Muara Teweh (haluanindonesia.co.id) – Ketua DPRD Kabupaten Barito Utara, Hj. Mery Rukaini, M.IP ikuti pembacaan Ikrar Bersama Kondusif Wilayah Pemilu 2024, yang bertempat di Aula Kantor Bappedalitbang Kabupaten Barito Utara, Selasa (19/12/2023).

Hj. Mery Rukaini menilai Positif dengan penyelenggaraan Ikrar Kondusif Wilayah sebagai wujud semangat dalam mensukseskan Pemilu dan Pilkada serentak Tahun 2024.

“Kegiatan pembacaan Ikrar ini sebagai wujud kita dalam mendukung Pemilukada serentak Tahun 2024,” ucap Hj. Mery.

Diharapkan olehnya agar seluruh Elemen masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat serta Organisasi Kepemudaan mampu bersama-sama untuk menjaga keamanan dan menghindari Potensi Konflik akibat perbedaan pilihan Politik jelang Pemilu dan Pilkada 2024 nanti.

Juga dihimbau agar seluruh masyarakat khususnya Wilayah Kabupaten Barito Utara untuk meningkatkan Sinergitas serta Tolerasi yang baik dalam kehidupan berBangsa dan berNegara serta kehidupan berAgama.

“Ikrar bersama ini diharapkan agar seluruh Elemen Masyarakat dapat membangun rasa Tolerasi yang tinggi demi menghindari Konflik Sosial yang terjadi karena perbedaan pandangan politik,” pungkas Hj. Mery Rukaini.
(Didimtw)

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *