Tak Berkategori  

Ribuan Massa Pendukung Ganjar Pranowo memenuhi Gedung Serbaguna Unimed Medan

Avatar
banner 120x600

Sumatera Utara – Ribuan massa pendukungnya Ganjar Pranowo memenuhi Aula Gedung Serbaguna Unimed, di jalan Pancing Medan, Minggu (11/06/2023).

Ganjar Pranowo saat tiba memasuki aula gedung serbaguna unimed, terdengar teriakan serentak “Ganjar Presiden ,ganjar presiden” yang menggema saat calon presiden (capres) usungan PDIP ini saat memasuki dari pintu ,kedatangan dari Bandara Kualanamu, Deli Serdang.

Ganjar Pranowo saat memasuki pintu aula serbaguna serentak massa menyambut kedatangan dengan berteriak “Ganjar Presiden” Ia pun sudah disambut oleh Ribuan kader, relawan dan simpatisan yang sudah menunggu sejak pagi di Gedung Serbaguna unimed.

Meskipun tidak bisa mendekat karena adanya pengawalan ketat dari Satgas PDIP, Pujakesuma dan Relawan lainnya, Capres yang turut diusung dari Partai PDIP, PPP, Hanura, dan Perindo ini menyapa seluruh ribuan massa yang menyapanya, dan uniknya beliau memberikan hadiah kepada salah seorang ibu yang sangat ngefans sama Ganjar Pranowo.

“Ganjar Presiden, Ganjar Presiden kita”, teriak seluruh orang yang dilalui Orang nomer satu di Provinsi Jawa Tengah ini.

Diketahui bahwa Rombongan Capres Ganjar Pranowo dipandu oleh sejumlah tokoh politik yang terpantau awak media terlihat hadir beberapa nama termasuk Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution , Jarot Syaiful Hidayat ,Junirmat Girsang SH MH MBA MIP,Mangapul Purba SE, Bupati Taput Nikson Nababan,Hisar Sitorus, dan para pendukung partai, relawan sangat padat memenuhi dan susah untuk melintas keluar karena ribuan orang mengerubunginya hingga sampai selesai acara para pendukung tetap berduyun mengawal ke parkiran dengan teriak “Ganjar presiden”.

Namun Ganjar terlihat tetap tenang tersenyum dan melambaikan tangannya kepada setiap ribuan para pendukungnya.

Saat awak media memastikan secara langsung ke lapangan bahwa sebanyak Puluhan Ribu orang massa kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Relawan dan Simpatisan memerahkan Gedung Serba Guna (GSG) Jalan Pancing sesuai dengan schedule yang sudah ditentukan.

Puluhan Ribu Massa tampak berkumpul dalam konsolidasi Pemenangan Pemilihan Presiden (Pilpres) bersama calon Presiden, Ganjar Pranowo yang berpusat di Kotamadya Medan, Provinsi Sumatera Utara.(FP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *