Lampung – Komandan Korem 043/Garuda Hitam Birgjen TNI Iwan Ma’ruf Zainudin, S.E, didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj Ny. Ratna Iwan Ma’ruf Z, melaksanakan kunjungan kerjanya ke Yonif 143/TWEJ, Jl. Lintas Sumatera Kec. Natar Kabupaten Lampung Selatan, Selasa (9/5/2023).
Kunjungan Danrem 043/Gatam beserta Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj dalam rangka memberikan pengarahan kepada prajurit dan anggota Persit Yonif 143/TWEJ, kunjungan kerja ini merupakan kali pertamanya, menjabat Danrem 043/Gatam.
Kedatangan Danrem beserta rombongan langsung disambut langsung disambut Dandim 0421/LS Letkol Inf. Fajar Akhirudin, S.I.P., M.Si., Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIV Yonif 143/TWEJ Ibu Ila Ari Iswoyo, Ka Korum Yonif 143/TWEJ Lettu Inf W. Situmorang, para Dansub Kompi Yonif 143/TWEJ, dan Prajurit Yonif 143/TWEJ.
Sebelum menyampaikan arahannya Danrem mengajak kepda seeluruh prajurit dan Anggota Persit untuk selalu syukur dan berdo’a kepada Allah SWT, yang telah banyak melimpahkan nikmat kepada kita semua.
“Kepada seluruh prajurit yang Yonif 143/TWEJ untuk tetap menjaga kekompakan, keamanan dan hindari pelanggaran sekecil apapun seperti narkoba, asusila dan lain lainnya yang dapat merusak citra Yonif 143/TWEJ khususnya dan citra TNI-AD umumnya,“ terangnya.
Lebih lanjut Danrem menyampaikan, “Saya lihat disini banyak yang muda muda, semua emosinya masih tinggi, perlu pengawasan dan bimbingan para Perwira yang ada, untuk kegiatan ibu-ibunya masing-masing yang tertua disetiap Kompi, laksanakan pengajian rutin, bila perlu panggil ustadzah untuk mendo’akan suami-suami ibu yang sedang bertugas agar diberikan Allah SWT Keselamatan,“ pungkas Danrem.
Turut hadir dan mendampingi Danrem, Kasiops Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Gede Setiawan, Kasipers Kasrem 043/Gatam Kolonel Arm Riski Budianto S. Sos. M.M., Dantim Intel Korem 043/Gatam Mayor Arm Yoan, Paur Prod Penrem 043/gatam Lettu Inf Yudi Yanda dan Pengurus Persit Koorcab Rem 043 PD II/Swj. (Rls/Sus)